Terkait Dugaan Suap RAPBNP, KPK Ultimatum Romahurmuziy Untuk Penuhi Panggilan Pemeriksaan
Terkait Dugaan Suap RAPBNP, KPK Ultimatum Romahurmuziy Untuk Penuhi Panggilan Pemeriksaan Ketua Umum DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Muchammad Romahurmuziy (Romy) diultimatum Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk memenuhi panggilan pemeriksaan saat penjadwalan ulang Kamis (23/8/2018). Juru Bicara KPK Febri Diansyah menyatakan, Muchammad Romahurmuziy alias Romy dalam kapasitas sebagai Ketua Umum DPP PPP diperlukan keterangannya untuk pengembangan kasus dugaan suap pengurusan usulan Dana Perimbangan Keuangan Daerah pada Rancangan APBN Perubahan (RAPBNP) 2018. Pemeriksaan Romy untuk tersangka penerima suap Kasie Pengembangan Pendanaan Kawasan Perumahan dan Pemukiman pada Direktorat Jenderal (Ditjen) Perimbangan Keuangan Kemenkeu Yaya Purnomo. Febri menyampaikan, KPK mengagendakan pemeriksaan Romi pada Senin (20/8). Tapi Romy tidak hadir dan mengutus stafnya menyampaikan pemberitahuan dengan surat bahwa Romy sedang ada kegiatan di luar kota yang sudah